Jumat, 10 Desember 2010

Bayi Panda


Kira-kira lima bulan sesudah kawin,Panda betina akan melahirkan satu atau dua ekor bayi.Dan biasanya hanya seekor bayi yang dapat bertahan hidup.
Panda betina melahirkan dalam lubang pohon atau dalam goa.Sang jantan tidak ikut merawat bayi panda.

Panda yang baru lahir berukuran 16 sentimeter(cm).Bayi ini tidak berdaya dan juga tidak dapat membuka matanya. 


Bila ada tanda bahaya induk bayi akan menggigit anaknya dan membawanya ke tempat yang aman.














Ketika panda dilahirkan beratnya kira-kira sama dengan sebuah apel yang kecil.
Seekor induk panda menggendong bayinya siang dan malam dalam beberapa minggu pertama dan induk itu menjilat anaknya untuk membersihkannya.




Fakta mengenai anak panda


10 menit pertama saat dilahirkan:
 *Amat kecil
*Tidak berdaya
*Tidak dapat melihat
*berwarna merah muda dengan bulu tipis berwarna putih.


2 Minggu setelah dilahirkan:
  *Warna hitam dan putih mulai terlihat.


4 Minggu kemudian :
 *Mata masih tertutup
*Bulu hitam dan putih semakin tebal.


6-8 Minggu :

 *Mata terbuka
*Mulai merangkak.

 3 Bulan :
  *Melngkah pertama kali
*Gigi mulai tumbuh..


5 Bulan :
  *Mulai berjalan agak jauh,tapi belum mantap di atas kakinya
*Mulai makan bambu
*Akan tetap minum air susu inbu ny sampai berumur 9 bulan.


1 Tahun : 

*Dapat berjalan sendiri dengan mantap
*Semua giginya telah tumbuh.
*Makan bambu...








Thankyou...! :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar